Koordinasi Kegiatan Statistik Sektoral - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bogor

BPS Kabupaten Bogor tidak menerima gratifikasi dalam bentuk apapun. #TOLAKGRATIFIKASI

Silakan sampaikan pengaduan, saran, dan masukan Anda melalui nomor whatsapp +628119193201

Bantu kami untuk lebih baik dengan berpartisipasi dalam Survei Kebutuhan Data 2025

Koordinasi Kegiatan Statistik Sektoral

Koordinasi Kegiatan Statistik Sektoral

7 Juni 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Koordinasi dan kolaborasi demi terselenggaranya Statistik Sektoral di Kabupaten Bogor terus dilakukan. Jum’at, 7 Juni 2024 BPS Kabupaten Bogor dan Dinas Komunikasi dan Informatika kembali mengadakan pertemuan dalam rangka mendiskusikan kegiatan statistik sektoral di Kabupaten Bogor.

Bertempat di ruang rapat bidang persandian dan statistik Diskominfo Kabupaten Bogor, kegiatan ini dihadiri oleh Tim Statistik Sektoral BPS Kabupaten Bogor yang di ketuai oleh Agus Nuwibowo, S.Si, MM, Kepala Bidang Persandian dan Statistik Diskominfo Kabupaten Bogor, Iskandar Zukarnain,  SE, M.Si, dan Kepala Seksi Pengumpulan, Pengolahan dan Analisis Data Statistik Diskominfo Kab Bogor, Dede Kosasih, SE, M.Si berikut anggotanya.

Dalam kesempatan tersebut dibahas tentang evaluasi kegiatan metadata statistic yang sudah berjalan, dan rancangan kegiatan metadata yang akan dilakukan di tahun 2024 ini. Kedua belah pihak merasa perlu memperkuat sinergi antar keduanya, guna meningkatkan kualitas penyelenggaraan statistic sectoral di Kabupaten Bogor.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bogor (Statistics of Bogor Regency)Jl. Bersih

Kompleks Perkantoran Pemkab Bogor

Cibinong

Jawa Barat - Indonesia

Telp: +62 21 8751070

Fax: +62 21 87913862

Mailbox: bps3201@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik