SURVEI EKONOMI PERTANIAN 2024 - News - BPS-Statistics Indonesia Bogor Regency

Form Pengaduan Masyarakat : Klik Disini | Nomor Pengaduan : 081 1919 3201 (Whatsapp)

Help us improve by participating in the 2024 Data Needs Survey

SURVEI EKONOMI PERTANIAN 2024

SURVEI EKONOMI PERTANIAN 2024

June 3, 2024 | BPS Activities


Pada tanggal 27-31 Mei 2024 lalu, BPS Kabupaten Bogor menyelenggarakan pelatihan petugas Survei Ekonomi Pertanian 2024. Survei Ekonomi Pertanian (SEP) 2024 merupakan salah satu kegiatan yang tercakup dalam Sensus  Pertanian 2023 (ST2023). Survei Ekonomi Pertanian (SEP) dilakukan untuk memperoleh informasi tentang aspek ekonomi dari  unit usaha pertanian seperti informasi pendapatan, pengeluaran, dan lain sebagainya.

Survei Ekonomi Pertanian Sensus Pertanian 2023 (SEP ST2023) diselenggarakan dengan beberapa  maksud sebagai berikut:
  1. Tersedianya data ekonomi pertanian yang akurat dan terkini yang dapat digunakan sebagai acuan bagi  pemerintah maupun stakeholder dalam merencanakan dan merumuskan kebijakan-kebijakan baik  untuk kepentingan internal maupun untuk pembangunan nasional.
  2. Mengetahui kesejahteraan petani.
Kegiatan SEP ST2023 Kabupaten Bogor dilaksanakan pada rentang waktu 1 s.d  30 Juni 2024 di 29 Kecamatan, 53 Desa dan terdiri dari 61 Blok Sensus yang mencakup Usaha Pertanian Perorangan (UTP), Usaha Perusahaan Pertanian Berbadan Hukum (UPB) dan Usaha Pertanian Lainnya.


Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bogor (Statistics of Bogor Regency)Jl. Bersih

Kompleks Perkantoran Pemkab Bogor

Cibinong

Jawa Barat - Indonesia

Telp: +62 21 8751070

Fax: +62 21 87913862

Mailbox: bps3201@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia